Friday, June 5, 2009

sports day

Hari ini 5 Juni 2009 adalah hari yang sangat panjang dan melelahkan. Kenapa? Banyak hal yang terjadi pada hari ini. Sekolah saya mengadakan Sports day dimana semua orang berolah raga, saya bermain volley tetapi hanya diam saja dan berjemur di bawah terik matahari, saya bermain sepak bola, tetapi saya hanya duduk di rumput merasakan pembakaran sinar matahari yang menyengat kulit saya, karena itu benar” panas, tadi saya bermain pada siang bolong ketika matahari tepat berada di atas saya, saya melihat pertandingan renang dan basket, lalu mengejar frisi bersama” group saya. Saya lari keliling sekolah bersama teman-teman tetapi saya lelah sehingga saya berjalan saja. Itulah hari sports day saya

Sesampainya di rumah, saya makan cemilan lalu saya ke rumah Gita untuk meminjam buku ips dan soal-soal ulangan untuk test saya pertengahan june nanti. Baik sekali dia meminjamkan semua. Dari buku cetak tiap pelajaran, buku catatan, foto kopian, soal bimbel, dan soal ulangan umum serta mid. Lengkap sekali. Makasi Gita, semoga saya bias masuk keterima disana sehingga tak perlu bimbang lagi.

Setelah itu saya pergi ke mm jemput adik saya bersama mama saya. Tetapi kami tidak turun, dan saya hanya menitip starbucks saja. Setelah itu kami berenang di sports club kemang pratama. Capek banget. Saya keliling berkali-kali berenang bersama adik saya. Tadi pagi saya sudah makan mie goreng, susu milo, dan sandwhich. Kenapa semua makanan saya menyimpan lemak tersendiri yang membuat perut dan tubuh saya semakin menggembung.

Saya makan di rice bowl sehabis berenang dan pulang, main mafia wars, lalu mengisi blog ini. Saya akan cerita kan sesuatu kepada kalian, tetapi secara terpisah, walau kejadiannya hari ini.